“Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas Melakukan Serah Terima Kaprodi dan Sekprodi S2 Akuntansi dan Pengelola Pusat Pengembangan Akuntansi”
Pada hari Senin tanggal 3 Oktober 2022, Departemen Akuntansi FEB Unand melaksanakan kegiatan serah terima jabatan Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi dan Pengelola PPA 2018-2022. Acara dimulai dengan kata sambutan dari Ketua Departemen Akuntansi Dr. Fauzan Misra. Dalam kata sambutan Ketua Departemen, berisi tentang rangkaian ucapan terimakasih yang ditujukan kepada pengelola Prodi S2 Akuntansi pada periode 2018-2022 yakni Dr. Aries Tanno dan Nini Syofriyeni, SE, M.Si selaku Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi yang telah bekerja sama dan memberikan dedikasi serta pengabdian terhadap kemajuan Prodi S2 Akuntansi dalam 4 tahun terakhir. Salah satu capaian prestisius yang telah diraih oleh Prodi S2 Akuntansi adalah perolehan Akreditasi FIBAA pada tahun 2022.
Ket. Gambar: Suasana Rapat Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas dan Penyerahan Sertifikat FIBAA oleh Kepala Departemen Akuntansi kepada Sekprodi S2 Akuntansi Periode 2018-2022.
Disamping mengucapkan terima kasih kepada pengelola Prodi S2 Akuntansi, Ketua Departemen Akuntansi dalam kata sambutannya juga mengucapkan terimakasih kepada pengelola PPA periode sebelumnya yaitu Dr. Elvira Luthan dan Warnida, SE, MM yang telah mencurahkan segenap tenaga dan perhatian untuk kemajuan PPA.
Berhubung berakhirnya masa jabatan Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi periode 2018-2022, maka dilakukan serah terima jabatan kepada Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi periode 2022-2027. Masa jabatan Kaprodi dan Sekprodi selama 5 (lima) tahun ini mengacku kepada Peraturan Rektor Unand No. 8 Tahun 2022. Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi periode 2022-2027 adalah Dr. Elvira Luthan dan Dr. Erna Widiastuty.
Ket Gambar: Penyerahan Sertifikat FIBAA oleh Sekprodi S2 Akuntansi Periode 2018-2022 kepada
Kaprodi S2 Akuntansi Periode 2022-2027.
Secara bersamaan, masa jabatan Direktur dan Wakil Direktur PPA periode sebelumnya juga berakhir. Serah terima jabatan dilakukan dari Dr. Elvira Luthan selaku Direktur dan Warnida, SE, MM selaku wakil direktur PPA periode sebelumnya kepada Pengelola PPA yang baru, yaitu Dr. Raudhatul Hidayah selaku Direktur dan Ibu Nini Syofriyeni, SE, M.Si sebagai wakil direktur. Pada akhir kegiatan ditutup dengan ucapan selamat kepada Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi periode 2022-2026 dan kepada Direktur dan Wakil Direktur PPA. Semoga Prodi S2 Akuntansi dan PPA semakin maju dan berkontribusi untuk kedjajaan bangsa.
Ket Gambar: Dosen Departemen Akuntansi yang menghadiri acara rapat dalam rangka serah terima jabatan Kaprodi S2 dan Sekprodi S2 Akuntansi dan Pengelola PPA
“Departemen Akuntansi menyambut Reuni Perak (25 Tahun) Alumni Angkatan 1997”